INDONESIA PEACE KEEPER IN DARFUR: UNAMID (United Nations African Mission In Darfur)

INDONESIA peace keeper in Darfur

Rabu, 06 Mei 2009

UNAMID (United Nations African Mission In Darfur)

Situasi Umum wilayah Darfur.....!!!
Lebih dari 300.000 orang meninggal dan setengah juta orang kehilangan tempat tinggal sejak terjadinya konflik tahun 2003 antara milisi Janjaweed yang didukung oleh pemerintah sudan dengan milisi SLM/SLA (The Sudan Liberation Movement/Army), JEM (The Justice and Equality Movement) serta lebih dari 20 milisi lokal lainnya. Ditambah lagi dengan adanya permasalahan antara pemerintah Sudan dengan Chad dimana milisi Chad didukung oleh pemerintah Sudan dan JEM didukung oleh pemerintah Chad dan kedua milisi tersebut berkedudukan di wilayah Darfur bagian barat, sehingga hal ini memberikan dampak yang buruk terhadap situasi keamanan di wilayah Darfur.

Berdasarkan resolusi DK PBB nomor 1769 tanggal 31 Juli 2007 serta resolusi DK PBB nomor 1828 tanggal 31 Juli 2008 Pada tahun 2008-2009 jumlah kekuatan UNAMID sebanyak ±19.555 personel militer, serta lebih dari 6.000 personel polisi dan sipil yang akan menghabiskan dana sebesar $1.7 miliar dimana nantinya hal ini akan menjadi misi perdamaian terbesar selama sejarah yang dilaksanakan oleh PBB.

Pada tahun 2008 korban yang timbul dari personel PBB yang bertugas di Darfur sebanyak 22 orang terdiri dari 10 orang UNAMID, 6 orang pengemudi WFP dan 6 orang international maupun national staf. Dimana kasus terbesar yang terjadi adalah masalah pembajakan kendaraan (Car Jacking) pada tahun 2006 sebanyak 116 unit, tahun 2007 sebanyak 158 unit dan tahun 2008 sebanyak 269 unit.
Dislokasi Misi UNAMID di Darfur.

Gbr. 1 Peta Dislokasi UNAMID.

Misi UNAMID di Darfur dibagi dalam 3 sektor yaitu :

1) Sektor Utara.

- HQ UNAMID dan HQ sector North berada di El-Fasher.

2) Sektor Selatan.

- HQ sector South berada di Nyala.

3) Sektor Barat.

- HQ sector West berada di El-Geneina.

Kekuatan UNAMID direncanakan sampai dengan akhir tahun 2009, adalah:

1) Satuan perkuatan berat yang terdiri dari :
- Satuan Zeni.
- Unit Logistik.
- Unit transport sedang maupun berat.
- Rumah sakit level I, II dan III.
- Satuan Helly penyerang ringan. (Light attack Helly Units).

2) 8 Battalion infanteri dan 7 kompi infanteri dengan kekuatan satu batalion berjumlah 800 orang.

3) 5 satuan FPU (Force Pollice Protection) dengan kekuatan 140 orang.

4) Personel Milobs, Staff Officer, Police advisory serta personel UN staff baik international, local maupun UN volounter.


Gbr. 2 Grafik rencana kekuatan UNAMID.

Demikian sekilas tentang situasi di Darfur dan misi PBB yang sedang dilaksanakan yang bernama UNAMID, dimana TNI telah mengirimkan personel TNI nya pada tahun 2008 sebanyak 6 orang yang terdiri dari 2 orang sebagai MILOBS dan 4 orang sebagai Staff Officer.

Semoga dengan kontribusi TNI yang mungkin boleh dibilang sedikit, tetapi tetap bisa membawa Harumnya melati sebagai Bunga bangsa di tanah Darfur, serta keharumannya tetap tercium dalam khasanah pergaulan bangsa-bangsa di Dunia sebagai bangsa yang besar yang cinta akan perdamaian serta ikut berperan aktif dalam perdamaian Dunia.


BRAVO TNI ANYTIME & ANYWHERE.....!!!!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

komentar kami butuhkan demi kepentingan bersama dan selayaknya komentar bisa dipertanggung jawabkan serta bersifat membangun. hal-hal yang berbau prnografi tidak kami harapkan.
terima kasih.